PAUL ELLIS / AFPGelandang asal Inggris milik Manchester City, Raheem Sterling (tengah), merayakan mencetak gol pembuka dengan gelandang Manchester City dari Belgia, Kevin De Bruyne selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Newcastle United di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 8 Mei, 2022. Manchester City unggul 2-0 atas Newcastle United pada laga babak pertama Liga Inggris, Minggu (8/5/2022).
(Photo by PAUL ELLIS / AFP)
TRIBUNNEWS.COM – Manchester City tak membuang kesempatan untuk langsung unggul di babak pertama saat menjamu Newcastle United, Minggu (8/5/2022).
Anak asuh Pep Guardiola ini unggul dengan skor 2-0 atas tim tamu.
Kedua gol Manchester City dibuat oleh Raheem Sterling (19′) dan Aymeric Laporte (38′).
Publik Etihad Stadium pun bergembira dengan keunggulan tim kesayangannya ini.
Bisa dibilang, Manchester City mendominasi jalannya babak pertama ini.
The Citizens terus mengurung Newcastle United yang memaksa sang lawan hanya mengandalkan serangan balik sebagai ancaman.
Gelandang Manchester City asal Inggris, Raheem Sterling dikejar oleh striker Newcastle United dari Brasil, Joelinton selama pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Manchester City dan Newcastle United di Stadion Etihad di Manchester, barat laut Inggris, pada 8 Mei 2022. (Photo by PAUL ELLIS / AFP) (PAUL ELLIS / AFP)
Baca juga: Manchester City Vs Newcastle United: Susunan Pemain dan Link Live Streaming Ada di Sini
Jalannya Laga
Manchester City langsung mengambil inisiatif serangan di laga ini.
Alhasil, Newcastle United tak ada pilihan lain selain bertahan terlebih dahulu dalam 10 menit pertama.
The Magpies mencoba menerapkan skema serangan balik sebagai bentuk perlawanan.